Mengulas Pisang Kepok, Si Manis yang Cocok Dibuat Beragam Olahan dan Kaya Manfaat

pisang kepok

Berbicara mengenai buah pisang, memang jenis buah yang satu ini memiliki beragam jenis berbeda. Tentunya dengan tampilan dan cita rasa yang berbeda pula. Salah satu jenisnya yang mungkin sudah tidak begitu asing lagi bagi Anda adalah pisang kapok . Ini adalah pisang yang paling mudah dijumpai di pasaran. Pisang yang satu ini sama dengan jenis-jenis yang lainnya juga menjadi penggemar sendiri di tengah masyarakat, diantaranya adalah dari kalangan ibu-ibu karena kerap dijadikan beragam jenis olahan.

 

Ciri-ciri Pisang Kepok

Agar tidak sampai salah dalam membeli, apalagi memang pada dasarnya jenis-jenis pisang yang dijual di pasaran juga sangat banyak, maka penting bagi Anda untuk mengenali ciri-ciri pisang kepok berikut ini terlebih dahulu, yaitu:

  1. Bentuk lebar, pisang yang satu ini identik dengan bentuknya yang memang paling lebar dibandingkan dengan pisang-pisang yang lainnya dengan ukuran yang pendek.
  2. Dagingnya memiliki warna kuning hampir jingga, penting juga untuk mengenali warna pada bagian daging pisang tersebut, dimana memang ia memiliki warna daging yang cenderung kuning, bahkan hampir jingga.
  3. Teksturnya lembut, ketika dimakan, maka pisang ini punya tekstur yang lembut atau pulen.
  4. Rasanya cenderung manis, bahkan ketika sudah diolah, sehingga tidak heran jika seandainya pisang kepok banyak dijadikan sebagai beragam jenis olahan, mulai dari isian untuk kolak, keripik sampai dengan dibakar.

 

Kandungan Gizi Pisang Kepok

Sayang sekali untuk dilewatkan karena pada dasarnya pisang yang satu ini mengandung beragam senyawa bernutrisi, diantaranya adalah:

  • Karbohidrat kompleks.
  • Serat.
  • Magnesium.
  • Kalium.
  • Zat besi.
  • Protein.
  • Vitamin A.
  • Vitamin C.

 

Manfaat Pisang Kepok Bagi Kesehatan

Sejalan dengan beragam jenis senyawa bernutrisi yang ada dalam pisang tersebut, maka ia juga memberikan banyak manfaat bagi kesehatan, seperti diantaranya:

  1. Menjaga saluran cerna tetap sehat, kandungan serat dalam pisang membantu buang air besar menjadi lancar. Nantinya Anda juga bisa terhindar dari beberapa jenis penyakit yang menyerang sistem pencernaan termasuk diantaranya adalah sembelit. Ia juga mendukung pertumbuhan bakteri baik yang ada dalam usus.
  2. Bagus untuk menjaga kesehatan jantung, apalagi memang pisang juga dapat membantu mengurangi penyerapan kolesterol. Kalium yang ada didalamnya bagus untuk menjaga kestabilan tekanan darah, sehingga bagus untuk jantung.
  3. Mengontrol kadar gula dalam darah, bagus bagi penderita penyakit diabetes melitus. Karena bisa turunkan gula darah dan menjaga efektivitas hormon insulin.
  4. Mampu untuk menangkal efek radikal bebas, hal ini tidak terlepas dari kandungan vitamin C dalam pisang kepok tersebut yang bersifat antioksidan.
  5. Mencegah anemia, karena kaya akan zat besi sebagai sumber untuk pembentukan sel-sel darah merah.
  6. Membantu turunkan berat badan, karbohidrat kompleks akan memberikan sensasi kenyang lebih lama bagi Anda. Jadi bagus untuk dikonsumsi mereka yang sedang program diet.
READ  Keunggulan Dan Kekurangan Memilih Metode Laser Sunat

Itulah diantaranya segudang manfaat dari pisang kepok yang wajib untuk Anda ketahui. Beragam jenis buah dan sayur juga kebutuhan dapur Anda yang lainnya kini bisa dengan mudah dibeli secara online, yaitu dengan mengandalkan fasilitas belanja online lewat TaniHub. Platform ecommerce yang secara khusus menjual beragam produk kebutuhan dapur, Dijamin kesegarannya dan pastinya juga bagus untuk Anda yang takut belanja di luar dalam kondisi pandemi seperti sekarang ini. TaniHub bisa jadi pilihan terbaiknya.

 

Author: rama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *