Rekomendasi 7 Smart TV Dengan Layar Luas

Layar yang luas menjadi penentu dalam membeli gadget, tak jauh berbeda dengan TV. Karena dengan layar yang luas pengguna dapat dengan puas menonton film yang diinginkan.
Namun, sekarang sudah banyak Smart TV hingga membuat konsumen pusing ingin membeli yang mana. Berikut ini merupakan rekomendasi 7  coocaa TV dengan layar yang luas

1. Changhong L40H7

Meskipun tidak begitu populer sepeti brand lainnya, namun Changhong tetap memiliki produk yang berkualitas dan hal itulah yang membuat mereka dapat bertahan di pasar baik itu pasar lokal maupun pasar internasional. Smart TV Changhong L40H47 memiliki fitur AI atau kecerdasan buatan yang memudahkan penggunanya dengan fitur otomatisnya.
Dilengkapi dengan Mali 470 64-bit membuat Smart TV ini lebih hemat listrik ketika digunakan. Smart TV dengan berbagai fitur tersebut dijual dengan harga Rp 2.900.000,00.

2. Coocaa 40s5G

Dijual di berbagai toko dengan harga 3.295.000,00 membuat Smart TV Coocaa 40s5G menjadi salah satu yang terlaris. Penggunaan infinity display dan bezel yang hampir 100% menjadi keunggulan utama yang dijagokan pada Smart TV ini.
Ada juga sistem audio yang dilengkapi oleh DTS TruSurround. Fitur ini membuat suaranya menjadi sangat jernih. Beberapa inovasi baru tersebut membuat Coocaa TV sempat viral di berbagai media sosial beberapa waktu lalu.

3. TV LED LG 24 TL 520V-PT

Brand LG juga dikenal akan kualitas perabotan elektrik rumah tangga. TV LED yang diproduksi oleh LG ini memiliki layar yang jernih karena sudah memakai layar dengan resolusi HD.
Resolusi layar ini terbilang pas karena dapat menghasilkan warna yang kontras dengan detail yang akurat. Tak hanya itu, teknologi ini juga dapat membantu penggunanya mengurangi kerusakan pada mata. Bagi yang suka menonton film dengan vibes bioskop, TV ini bisa menjadi solusinya karena memiliki mode cinema dengan 2 audio stereo yang membuat menonton film lebih terasa berada di bioskop.

READ  Perbedaan Internet Marketing Strategist dan Digital Marketing,

4. Coocaa 24D3A

Coocaa merupakan Brand Smart TV yang baru-baru ini viral dan sudah menjadi brand besar yang dapat bersaing di pasar lokal maupun internasional. Salah satu produknya yaitu Coocaa 24D3A, yang memiliki ukuran layar sebesar 24 Inchi dengan resolusi Full HD.
Ukuran dan resolusi layar tersebut membuat gambar yang dihasilkan jadi lebih tajam, jernih, dan cerah. Vibes bioskop juga bisa didapatkan oleh penggunanya karena dilengkapi dengan sistem suara surround serta ada juga fitur Port USB, VGA, AUX, AV Input, dan HDMI yang dapat terkoneksi di Smart TV ini.

5. Changhong LED TV 24G3

Changhong memiliki layar berukuran HD yang dilengkapi oleh fitur wide colour dan UC pro engine. Karena beberapa fitur tersebutlah gambar yang dihasilkan memiliki warna yang akurat dan kontras. Tak hanya memiliki spesifikasi tinggi, desainnya yang slim juga dapat menarik perhatian.

6. TCL 24D310

Sesuai dengan namanya, TV ini memiliki ukuran layar seluas 24 Inchi dengan resolusi HD hingga membuat gambar yang dihasilkan semakin jernih.
Didukung oleh Dolby Surround Sound membuat suara pada Smart TV ini menjadi menggelar seperti di bioskop. Ada juga port USB yang dapat digunakan sebagai penghubung antara Smart TV ini dengan perangkat lainnya.

7. Polytron 24T1850

Polytron 24T1850 merupakan Smart TV yang memiliki layar berukuran 24 Inchi dengan resolusi HD. Hal ini membuat visual yang dikeluarkan oleh Smart TV ini menjadi lebih jernih dan tajam sehingga tidak membuat sakit mata.
Tak hanya dari segi visual, produsen juga memerhatikan audio yang dikeluarkan oleh Smart TV ini. 5 band equalizer yang terdapat pada Polytron 24T1850 membuat penggunanya merasa sedang berada di bioskop.
Itulah 7 rekomendasi Smart TV dengan layar luas. Jika kamu ingin membelinya, kamu akan membeli yang mana? Jangan lupa tulis di kolom komentar ya.

READ  Tips Dan Trik Menentukan Sosial Media Marketing Untuk Kesuksesan Bisnis Online
Author: rama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *